Pages - Menu

Selasa, 13 Januari 2015

Hari Pertama Pelaksanaan Proker

Selamat malam para pembaca setia blog desa Karang anyar, semoga gak bosen ya baca postingan kami. Hari ini kami sangat bersemangat menjalani setiap kegiatan, sebab hari ini merupakan hari pertama kami merealisasikan kesaktian yang kami miliki. Bagi para anggota yang bertugas untuk mengajar atau mensosialisasikan cuci tangan di sekolah dasar berdandan rapi, memakai parfum, dan bersepatu, pokoknya macak seperti guru. Yang lain gak kalah dandan kok, walaupun proker yang dikerjakan tidak resmi tetap dandan biar gantengnya gak hilang ^_^

Hari pertama bagi yang mengajar di sekolah dasar berjalan dengan lancar, para murid sangat antusias mengikuti setiap materi yang diberikan oleh para kakak KKN, kami juga tidak kesulitan dalam mengajar mereka, aktifnya adik-adik di kelas membuat kami sangat senang, mereka bisa menyerap semua materi yang diberikan dengan baik.


Proses pembuatan papanisasi juga mulai dilakukan, teman-teman sudah memotong papan yang akan digunakan, mengecetnya dan akan mulai mendesain tulisannya. Mungkin 2 atau 3 hari lagi papan siap dipasang disetiap dusun. Do'akan ya semoga papan bisa cepat dipasang.


Hari ini kami juga bereksperimen dengan daun singkong, dan ternyata buuummmm jadilah dendeng daun singkong yang enak dan gurih, lumayan nih buat lauk makan dan cemilan, ada yang mau ? langsung datang saja ke desa Karanganyar, harap cepat ya besok dipastikan dendengnya sudah habis hehe. Warga yang kebetulan berkunjung ke rumah kepala desa juga ikut mencicipi, dan beliau bilang rasanya enak dan meminta untuk diajari cara membuatnya, wuih dendeng kita sukses binggo mas bro..





Perjuangan para bapak ibu pengajar tidak berhenti di siang hari loh, setelah mengajar hampir setengah hari di sekolah, sore sekitar pukul 16.00 kami masih harus mengisi bimbel yang bertempat di langgar/musholla kediaman bapak kepala desa. Meski lelah namun melihat semangat dari anak didik kami mengembalikan semangat untuk memberikan ilmu pada mereka.


Sementara ini dulu yah gan, besok kami posting lagi kegiatan kami yang gak kalah menarik dari cerita hari ini, see you gan..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar